Selasa, 12 Oktober 2010

Rizka Ismajayanti Juara I Lomba Cerpen Islami

LUBUKLINGGAU-Siswi SMA Negeri 6 Lubuklinggau Kelurahan Air Teman Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Rizka Ismajayanti raih Juara I lomba cerpen islami tingkat SMA. Perlombaan itu digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Ar-Risalah ke 17.
Demikian di katakan Kepala SMA Negeri 6 Lubuklinggau, Himawan Sutanto kepada wartawan koran ini ketika di jumpai di ruang kerjanya, Selasa (12/10).
Menurut Himawan Sutanto, keberhasilan salah seorang siswi SMA Negeri 6 pada event ini merupakan suatu prestasi dan awal yang baik dalam mengemban amanah serta memimpin SMA Negeri 6 Lubuklinggau menuju yang terbaik, walau dirinya masih tergolong baru dalam mengemban amanah tersebut. “Atas keberhasilan ini tentunya berdampak positif dalam upaya mengembangkan dan memajukan SMA Negeri 6 Lubuklinggau. Untuk itu, kedepannya kita berupaya untuk lebih meningkatkan kembali kualitas anak didik dilingkungan SMA Negeri 6 Lubuklinggau,” ungkap Himawan.
Diakuinya, SMA Negeri 6 baru-baru ini telah dilakukan visitasi oleh Badan Akreditasi Provinsi Sekolah Madrasah (BAP-SM) Sumatera Selatan (Sumsel). Visitasi untuk proses akreditasi guna meningkatan status akreditasi dan penjenjangan yang lebih tinggi. Saat ini hasil dari visitasi tersebut belum dapat diketahui.
“Insyaallah hasil visitasi tersebut akan diberitahu setelah paling lambat dua bulan lagi. Dan hari ini (13/10) SMA Negeri 6 Lubuklinggau akan diverifikasi oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Lubuklinggau guna mengetahui aset sekolah sepeninggalan kepala yang lama,” imbuhnya. Untuk diketahui, SMA Negeri 6 Lubuklinggau berupaya untuk membangun 5 RKB dan pagar sekolah yang akan di anggarkan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2011.(10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar