Senin, 07 Juni 2010

GIVE BLOOD SAVE LIFE





GEMPAR (GErakan Masyarakat Peduli Anti naRkoba) sebagai organisasi sosial masyarakat dan PDDI (Perhimpunan Donor Darah Indonesia) Provinsi Gorontalo
melaksanakan kegiatan kemanusiaan donor darah pada hari Minggu 06 juni 2010 berlokasi di Desa Luwo'o Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo yang
juga lokasi sekretariat GEMPAR.
Kegiatan yang bertema "Give Blood Save Life" atau "Setetes Darah Adalah Nyawa Bagi Mereka Yang Membutuhkan" ini didukung oleh PMI Provinsi Gorontalo dan
BNN Provinsi Gorontalo sebagai mitra koordinasi kegiatan sosialnya.
Dalam kesempatan ini pula, kegiatan membantu sesama melalui donor darah ini bertujuan menghapus transaksi transfusi yang selama ini berlaku yaitu
jika seseorang (pasien) membutuhkan darah maka pendonor harus dibayar atau darahnya dibeli.
Turut ambil bagian secara aktif sebagai relawan pendonor pada kegiatan ini diantaranya komunitas anak muda Restoe Boemi, KIRAB dan beberapa relawan
yang sempat lewat dan singgah untuk mendonorkan darah mereka.
Beberapa pejabat Provinsi Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo menyempatkan diri hadir pada acara ini, diantaranya SEKDA Prov. Gorontalo bapak Drs. Hi. Idris RAhim, MM
yang juga sebagai ketua dari PDDI Provinsi Gorontalo.
Perlu dicatat, bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan setiap tiga bulan sekali dan ini merupakan kegiatan kedua kalinya yang diselenggaran oleh GEMPAR.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar