Senin, 31 Januari 2011

SMAN Tugumulyo Persiapkan Olimpiade Sains

Berusaha Pertahankan Gelar Juara Umum

Tugumulyo - Meskipun pelaksanaan Olimpiade Sains 2011 masih lama, namun siswa SMA Negeri Tugumulyo, sudah melakukan persiapan ekstra. Persiapan ini dilakukan agar dalam pelaksanaannya nanti, siswa-siswi yang diutus tetap bisa mempertahankan prestasi yang selama ini diraih.
Selama empat tahun berturut-turut SMAN Tugumulyo berhasil meraih juara umum dalam olimpiade sains yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas (Pemkab Mura). Demikian dijelaskan Kepala SMAN Tugumulyo, Sukamto, kepada koran ini, Senin (31/1).
SMAN Tugumulyo akan mengutus 80 orang siswa-siswinya untuk mengikuti delapan cabang olimpiade sains. Diantaranya bidang Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Astronomi, Ekonomi, Komputer, dan Kebumian.
Sebagai satu-satunya SMA terakreditasi A di Kabupaten Mura, SMAN Tugumulyo berusaha mempersiapkan keikutsertaannya dalam olimpiade ini secara optimal. Sukamto berharap, siswanya mampu memberikan yang terbaik bagi sekolah, sekaligus mengukir prestasi gemilang seperti tahun-tahun sebelumnya.
Untuk meraih prestasi gemilang dalam olimpiade tersebut, 80 siswa-siswi terpilih ini mengikuti les tambahan di luar jam sekolah. Les ini dilaksanakan sepulang sekolah dengan memanfaatkan buku bantuan dari Anggaran Pendapatan Belanja Nasional (APBN).
Selain itu, aktivitas lain yang sedang dilaksanakan oleh siswa-siswi kelas XII SMAN Tugumulyo adalah melaksanakan les tambahan. Les ini dilakukan untuk mempersiapkan pelaksanaan Ujian Sekolah (US) dan Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2010/2011.
Aktivitas lain yang juga tengah sibuk dilakukan siswa kelas XII SMA N Tugumulyo adalah mendaftarkan diri sebagai calon peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Sebagai satu-satunya SMA Negeri terakreditasi A di Kabupaten Mura, SMAN Tugumulyo berkesempatan mengikuti pendaftaran SNMPTN 2011 melalui jalur undangan.
Menurut Sukamto, 50 persen siswa–siswi kelas XII SMA N Tugumulyo berkesempatan untuk didaftarkan melalui jalur undangan. Dari 345 siswa yang ada, lebih kurang 173 siswa akan didaftarkan melalui jalur undangan. Kesempatan ini sangat berharga.(03)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar