Senin, 02 Agustus 2010

Ponpes Al-Ikhlas Adakan Doa Bersama

*Memperingati Wafatnya HM Syueb Tamat

LUBUKLINGGAU-Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Al-Ikhlas, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Watervang Kecamatan Lubuklinggau Timur I, mengadakan haul (Doa bersama). Kegiatan ini diselenggarakan untuk memperingati dua tahun wafatnya pimpinan Ponpes Al-Ikhlas HM Syueb Tamat, dan menyambut bulan suci Ramadhan 1431 Hijriah.

Acara doa bersama ini dilaksanakan di Masjid Ponpes Modern Al-Ikhlas Lubuklinggau, diikuti 960 orang jemaah. Ke-960 jemaah itu, terdiri dari 835 santri, 125 ustad/ustazah atau guru Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT), SMP, dan SMA, serta seluruh karyawan di lingkungan Ponpes Modern Al-Ikhlas.

Ketua panitia Haul, Mu’allim Hasibuan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan penyambung tali silaturrahmi antar warga Pondok Moder Al-Ikhlas, setelah meninggalnya Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas Syueb Tamat dan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Selain itu melalui kegiatan itu dapat menyambung tali silaturrahmi antara masyarakat, kerabat, dan kolega Alm Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas. “Haul diambil dari bahasa arab yang mempunyai arti “doa bersama”. Untuk itu kami mengadakan doa bersama untuk kelangsungan pondok sebagai mana yang telah diamanatkan oleh Pimpinan Ponpes Modern Al-Ikhlas Alm Syueb Tamat, dalam memajukan dan menumbuh kembangkan Ponpes Modern Al-Ikhlas,” kata Mu’allim Hasibuan, kepada wartawan koran ini ketika dijumpai di ruang kerjanya, Sabtu (31/7).
Dalam memperingati dua tahun meninggalnya pimpinan Ponpes Modern Al-Ikhlas Alm Syueb Tamat, pihaknya juga mengadakan yasinan serta khataman Al-Quran selama tiga malam yang dilakukan seluruh santri Ponpes Modern Al-Ikhlas. “Khataman Al-Quran dilaksanakan pada malam Kamis, Jumat dan Sabtu,” jelasnya.
Haul tersebut dihadiri Walikota Lubuklinggau, Riduan Effendi, mantan Kasek SMP dan SMA Al-Ikhlas, Dewan Pendidikan , Pimpinan Ponpes di Kota Lubuklinggau. Kemudian sahabat-sahabat beliau dari Kecamatan Karang Dapo yakni, Rusli dan Nawawi Naning serta warga sekitar Ponpes Modern Al-Ikhlas. “Untuk penceramah pada peringatan dua tahun meninggalnya Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas dan menyambut bulan suci Ramadhan yakni H Fauzan Aziz. Dan sambutan dari Pimpinan Ponpes Modern Al-Ikhlas diwakili oleh Rahmad Widodo,” papanya.(10)

1 komentar:

  1. Saya mau bertemu dgn sahabat karib saya nama nya winarti kbr ny dia jd guru bhs ingris

    BalasHapus