Bukti Bahwa Fisika Mudah
LUBUKLINGGAU-Primagama merupakan Bimbingan Belajar (Bimbel) nomor Satu dan terbesar di Indonesia, dan tetap berinovasi dalam memberikan layanan terbaik bagi pelajar di kabupaten/kota. Hal itu terbukti, sejak menerima penghargaan Superbrand, ISO 9001, Bimbel Primagama membuat terobosan barunya dengan metode belajar fisika tanpa rumus.
“Guna mensosialisasikan Fisika Tanpa Rumus itu, maka Bimbel Primagama Lubuklinggau, Minggu (8/8) akan menyelenggarakan seminar fisika tanpa rumus untuk pelajar Kabupaten Musi Rawas (Mura) dan Kota Lubuklinggau,” kata Kepala Cabang Bimbel Primagama, Mustaredi kepada wartawan koran ini, Kamis (5/8) .
Ia mengatakan, seminar ini telah sukses diselenggarakan di 31 Provinsi se-Indonesia. Sekarang giliran Kota Lubuklinggau. Hal itu dilakukan kendati selama ini pelajaran fisika selalu dianggap oleh sebagian siswa sebagai pelajaran sulit dan menakutkan. Untuk itu, Bimbel Primagama Lubuklinggau mencoba mencari trik yang bisa membuat pelajaran fisika itu asyik dan menyenangkan. Maka kita bekerja sama dengan Surya Institute pimpinan Prof. Yohanes Sura, Ph.D (Pakar Fisika Indonesia-red) mampu menemukan fisika tanpa rumus ini. “Pengajar-pengajar fisika di Primagama telah dilatih oleh Prof.Yohanes Surya untuk mengajarkan fisika tanpa rumus ini dengan siswa/siswi yang Bimbel di Primagama,” ujar Edi.
Selanjutnya ia menjelaskan, bahwa Seminar fisika tanpa rumus ini akan diselenggarakan di Gedung Sindang. Sedikitnya 1.200 peserta yang mendaftar melalui pengajar senior mata pelajaran fisika Bimbel Primagama Lubuklinggau. “Pengajar senior tersebut telah dinyatakan lulus pada pelatihan fisika tanpa rumus oleh Prof. Yohanes Surya,” terangnya.
Untuk diketahui, bagi siswa/siswi yang masih berminat untuk mengikuti seminar ini, pendaftaran masih dibuka hingga Sabtu (7/8) pukul 17.00 WIB. “Dalam kesempatan ini peserta akan mendapatkan seminar kit, sertifikat, dan hadiah door prize. Selain itu acara ini juga di meriahkan dengan festival band pelajar dan bintang tamunya yakni dari Biscuit Band,” pungkas Edi.(10)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar