Jumat, 07 Mei 2010

Pengumuman Hasil UN Dimeriahkan Dengan Penandatangan di Baleho


Foto : Leo/Linggau Pos 
foto bersama :
Guru SMPN 3 beserta Siswa Kelas IX foto bersama sambil memegang spanduk kelulusan di depan ruang guru, Jumat (7/5).

LUBUKLINGGAU-Siswa siswi Kelas IX SMP Negeri 3 Lubuklinggau, mendengar kabar Lulus 100 persen, Jumat (7/5), dihelat dengan penandatangan di baliho berukuran 9 meter. Aksi penandatangan di atas baleho tersebut membuat situasi di lingkungan sekolah itu menjadi meriah.

Kepala sekolah SMP Negeri 3 Lubuklinggau, Idham Kholid mengatakan, pembagian hasil UN, pihak sekolah mengundang orang tua dan wali murid. Sehingga dengan demikan akan mempermudah jalannya proses pengumuman. ”Dengan demikian wali murid dapat langsung melihat dan membimbing anak mereka, sehingga tidak akan terjadi coret-coret dan dan aksi konvoi atau kebut-kebutan di jalan, seperti para pelajar SMA/MA/SMK sebelumnya,” kata Idham Kholid.
Dia menambahkan, kelulusan 100 persen tersebut berkat dari kerjasama para guru dan siswa yang baik. Siswa kelas tiga juga dinyatakan lulus 100 persen dengan meraih nilai cukup besar dengan klasifikasi mata pelajaran, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA, dengan nilai rata-rata A dan B. Hasil yang memuaskan ini membuat pihak sekolah bertekad mempertahankan untuk masa yang akan datang. “Dengan keberhasilan tersebut, membuat para guru dan wali murid yang datang semakin menggembirakan pada saat itu,” ungkapnya.
Sebelum mengikuti ujian, lanjut Idham Kholid, pihaknya telah memberi trik khusus kepada anak dalam mengisi lembar jawaban komputer (LJK), mulai dari cara melingkari LJK dan lainnya. Tidak hanya itu, lanjutnya, pihanknya juga memberi pelajaran tambahan kepada anak, bimbingan khusus, serta kisi-kisi dalam menjawab soal UN.
Sementara itu salah seorang siswa SMP Negeri 2 Lubuklinggau, Heri menjelaskan sebelum mengikuti ujian tersebut dirinya menyiapkan mental dan bekal untuk bisa menjawab semua soal yang diuji. “Bukan hal mudah dalam mengikuti ujian kali ini, apalagi standar ujian yang jauh lebih tinggi dari tahun sebelumnya,” kata Heri.(10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar