Kamis, 15 April 2010

IGTK-PGRI Adakan Lomba Mewarnai Gambar



Foto : Ist
Lomba Mewarnai :
Para peserta lomba mewarnai yang diadakan oleh IGTK-PGRI Lubuklinggau di Masjid Agung As-Salam Lubuklinggau, Kamis (15/4).

LUBUKLINGGAU-Sedikitnya 350 murid dari 52 Taman Kanak-kanan (TK) se-Kota Lubuklinggau mengikuti lomba mewarnai. Kegiatan itu diadakan oleh Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTK-PGRI) Lubuklinggau. 

Menurut Ketua IGTK-PGRI Lubuklinggau, Horasni, didampingi Ketua Panitia Kegiatan, Hartati Ratna Juita, kegiatan ini merupakan agenda tahunan IGTK-PGRI Lubuklinggau yang bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas anak didik dalam proses pengembangan otak.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap anak-anak bisa melatih kemampuan mereka dalam berfikir. Dan tampaknya mereka sangat antusias mengikuti perlombaan ini, terbukti dengan berjubelnya peserta yang mengikuti lomba,” ungkap wanita yang akrab disapa Ita, kepada wartawan koran ini di sela-sela kegiatan lomba yang dipusatkan di Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau, Kamis (15/4).
Ditambahkannya, bagi peserta yang dinyatakan pemenang akan dikirim ke tingkat provinsi yang akan digelar di Palembang nantinya. Untuk itu, pihak panitia memberikan hadiah berupa trofi dan piagam penghargaan kepada pemenang I, II, dan III.
“Sebenarnya, kegiatan ini bukan hanya lomba mewarnai tetapi lomba melukis juga. Tetapi, karena kondisi tidak memungkinkan maka kami mengambil inisiatif untuk lomba melukis diadakan di setiap sekolah masing-masing. Dan khusus hari ini (kemarin, red) pemenang I, II, dan III akan kami ikut sertakan lomba yang akan digelar di Palembang,” lanjutnya.(05) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar