Senin, 05 April 2010

SMA Negeri I Pilot Project Adi Wiyata


F-Leo/Linggau Pos

Kunjungan : Kunjungan study lingkungan SMAN I ke PT.PDAM Tirta Bukit Sulap, Senin (5/4).



LUBUKLINGGAU-Untuk mewujudkan sekolah berstandar lingkungan atau berbasis Adi Wiyata, SMA Negeri I Lubuklinggau adakan study lingkungan tentang proses air bersih. Study lingkungan itu dilakukan di kantor Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bukit Sulap Lubuklinggau. 

Informasi tersebut seperti disampaikan Kepala Sekolah (Kasek) SMA Negeri I Lubuklinggau, Suradi, melalui Pembina Lingkungan, Suroto kepada wartawan koran ini di ruang kerjanya, Senin (5/4).
Study lingkungan ini dilakukan mengingat SMAN I mendapat pilot project sekolah berbasis Adi Wiyata. Tahun ini SMAN I mengikuti lomba sekolah Adi Wiyata tingkat nasional. Untuk itu pihaknya telah mengirim beberapa portopolio kegiatan, seperti kegiatan lingkungan, penyuluhan sampah non organik dan sebagainya. Maka sekolah wajib membuat study lingkungan setiap semester genap.
“Untuk semester ini diadakan enam kelas dari kelas X dan enam kelas dari kelas X1. Terhitung Februari hingga April telah terlaksana delapan kelas dan tinggal empat kelas yang belum melakukan study lingkungan,” ungkapnya.
Sasaran dalam study lingkungan itu adalah hari nasional lingkungan dan hari internasional lingkungan. Seperti hari lahan basah, hari kehutanan, hari lingkungan hidup, hari bumi, dan hari air.
“Untuk study hari air dilaksanakan di PDAM Tirta Bukit Sulap Kota Lubuklinggau. Sedangkan hari sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA), serta study lingkungan Kehutanan di Bukit Sulap,” jelasnya.
Syarat untuk mengikuti nominasi Adi Wiyata, yakni seminar, lokakarya/workshop, study banding, training dan pendidikan berjenjang. Adiwiyata merupakan tempat terbaik dan ideal, dimana mendapatkan ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju kesejahteraan hidup. (16)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar